Sabtu, 19 Februari 2011

SISTEM RESPIRASI MANUSIA

Sistem pernapasan pada manusia mencakup dua hal, yakni saluran pernapasan dan mekanisme pernapasan. Urutan saluran pernapasan adalah sebagai berikut:
rongga hidung - faring - laring - trakea - bronkus - paru-paru (bronkiolus dan alveolus).

Gbr. Skema Sistem Respirasi Pada Manusia

Dalam sistem pernapasan atau respirasi terbagi menjadi 2 yaitu pernapasan internal atau dalam dan pernapasan eksternal atau luar.Pernapasan internal merupakan pernapasan yang terjadi didalam jaringan atau di sel, sedangkan pernapasan eksternal merupakan pernapasan yang terjadi pada saluran pernapasan atau dapat dikatakan pertukaran udara yang terjadi pada paru-paru. 
    ~ Hidung
Didalam rongga hidung terdapat bulu-bulu atau silia yang mempunyai fungsi sebagai berikut :
 1.Sebagai penyaring udara
 2.Sebagai pengatur kelembaban rongga hidung
 3.Sebagai pengatur suhu
    ~ Faring
Faring merupakan pertigaan.Mengapa dikatakan demikian? karena faring adalah pertemuan antara saluran pencernaan dengan saluran pernapasan.Didalam faring, terdapat klep yang secara otomatis dapat membuka dan menutup.Hal ini tergantung pada kondisi.
    ~ Laring
Laring merupakan saluran yang mengatur keras lemahnya suara, dan panjang pendeknya suara.Hal tersebut diatur oleh serabut-serabut otot yang berada didalam laring.
    ~ Trakea
Trakea merupakan saluran yang cukup panjang setelah udara masuk dari laring.Didalam saluran ini, terdapat silia atau bulu-bulu yang berfungsi sebagai penyaring udara yang masuk untuk yang kedua kalinya.Setelah disaring didalam rongga hidung.
   ~ Bronkus  
Bronkus merupakan cabang dari trakea.Cabang tersebut menjadi dua yaitu sebelah kanan dan kiri.Bronkus yang sebelah kanan lebih pendek dan besar dibandingkan dengan bronkus sebelah kiri.Bronkus sebelah kiri lebih kecil dan panjang.